Langsung ke konten utama

Memiliki-Mu Wahai ASUS adalah IMPIANKU


Di era zaman sekarang ini perkembangan teknologi sangatlah pesat. Para produsen barang elektronik sedang gencar berlomba-lomba dalam menciptakan produknya yang inovatif dan inspiratif. Dapat dilihat dari munculnya produk terbaru yang diciptakan produsen barang elektronik dengan beragam keunikannya masing-masing. Ini diharapkan agar produknya mampu dilirik masyarakat sebagai pilihan yang patut dipertimbangkan karena desain dan inovasi-nya yang anti mainstream.

Bukan hanya itu saja, para produsen kebanyakan juga menyematkan fitur-fitur terbaru yang menjadi andalannya. Laptop misalnya, sekarang ada laptop yang mempunyai fungsi ganda sebagai desktop dan juga tablet. Dilengkapi juga desain “NanoEdge" yang terkenal dengan body tipis dan ukuran layar yang super lega buat ukuran laptop pada umumnya, hebat bukan ?

Sebagai contoh, saya akan merekomendasikan produk inovatif dari asus yakni, ASUS Vivobook Flip TP410. Kenapa saya pilih ASUS Vivobook Flip TP410 ?
Karena menurut saya hanya ini yang cocok buat pengguna desktop setia. Dijamin awet 100%

Laptop ini mempunyai build quality dan desain yang bagus nih gengs !

Wooww... keren sekali ya laptopnya, futuristik banget. Jadi pengen beli nih :)

ASUS Vivobook Flip TP410 ini punya beberapa keunggulan yang patut diacungi jempol nih;

1.Ramping, bergaya dan ringan.
ASUS Vivobook Flip TP410 bobotnya cuma 1,6 kg saja loh. Ini tergolong sangat ringan untuk laptop berukuran 14 inci, dan mempunyai ketebalan hanya 19,2 mm. Sangat cocok digunakan untuk kegiatan keluar rumah. Tidak akan merepotkan jika dibawa jalan-jalan. Kalau desainnya tak usah diragukan lagi ya, keren deh :) sumpah !

2. NanoEdge Display.
ASUS Vivobook Flip TP410 mempunyai bentang layar 14 inci dengan tampilan ultra-tipis berfitur “NanoEdge” yang artinya ukuran layar bezelless serta ukuran body-nya yang cukup compact dengan screen-to-body-rasio yang mencapai 78,7%. Teknologi 178° wide-view untuk memastikan warna dan kontras tetap jelas dan tajam pun telah tersedia disini, ditambah lagi resolusi layarnya yang sudah Full HD dan dengan panel layar IPS. Sungguh penyajian display yang memanjakan mata para calon konsumen.

3. Layar Sentuh

Sentuhan layar di ASUS Vivobook Flip TP410 sangatlah akurat dan cepat karena mempunyai ketepatan pada interval 6 mm. Sehingga dengan adanya layar sentuh ini, dapat membantu mempermudah konsumen melakukan aktivitas pekerjaannya.

4. Fingerprint Sensor.
ASUS Vivobook Flip TP410 ini telah dilengkapi dengan fingerprint sensor loh. Dalam hal tersebut dapat dipastikan, bahwa laptop ini sudah mendukung fitur Windows Hello yang umumnya hanya hadir di laptop kelas premium. Dengan Windows Hello, pengguna bisa langsung masuk ke Windows 10 yang terinstalasikan di dalam laptop ini hanya dengan satu sentuhan jari saja. Oleh karena itu, kalian para calon konsumen tidak perlu khawatir lagi dengan sistem keamanan di laptop ASUS VivoBook Flip TP410 ini.

5. ASUS Battery Health Charging.
Teknologi ini memungkinkan untuk memanajemen kondisi saat pengisian daya 60%, 80% sampai 100%, sehingga berguna agar baterai tidak cepat rusak karena pembengkakan yang disebabkan oleh reaksi oksidasi baterai yang terlalu lama.

6. Kinerja yang apik
ASUS Vivobook Flip TP410 terbilang canggih karena sudah dibekali dengan prosesor Intel Core i7 generasi ke-7 dan grafis diskretnya juga yang terbaik NVIDIA GeForce 930MX. Semuanya dirancang demi memberikan kinerja yang kuat dan hemat energi.
Penyimpanannya pun juga tidak tanggung-tanggung, dengan 1TB HDD dan memori 16 GB. Ini artinya konsumen bisa bergerak bebas tanpa takut lagi penyimpanan terbatas.

7. Sonic-Master Audio
Bagi yang bekerja dibidang multimedia, kualitas audio yang baik juga diperlukan.
Teknologi ASUS Sonic-Master yang dikembangkan bersama tim ASUS Golden Ear dengan ICEPower mampu menghadirkan kualitas audio yang luar biasa. Audio yang dikeluarkan terdengar sangat keras tapi tetap enak didengar. Nilai plus tersendiri dari audio ASUS Vivobook Flip TP410 yang tidak dimiliki pesaingnya.

8. Available 4 mode. 



Namanya juga Flip jadi ASUS Vivobook Flip TP410 ini bisa didisplay menjadi 4 mode yaitu media stand, powerful laptop, responsive tablet dan share viewer.
Tuh pilihannya banyak kan, bisa tinggal pilih sesuai kebutuhan.

Spesifikasi selengkapnya :

Prosesor
Intel® Core™ i7 7500U Processor 
Intel® Core™ i5 7200U Processor

Sistem Operasi
Windows 10 Home - ASUS recommends Windows 10 Pro.

Memori
8 GB

Display
14.0" (16:9) LED backlit FHD (1920x1080) Glare 60Hz Touchscreen with 45% NTSC (On selected models) with 178˚ wide-viewing angle display
With IPS Technology
With WideView Technology

Grafis
NVIDIA GeForce 930MX , with 2GB GDDR5 VRAM

Storage
Hard Drives:
1TB 5400RPM SATA HDD

Keyboard
Chiclet keyboard
Optional Illuminated Chiclet Keyboard is available

Card Reader
Multi-format card reader (SD/SDHC/SDXC)

WebCam
VGA Web Camera *1

Networking
Wi-Fi
Integrated 802.11 AC (2x2) 
Bluetooth
Built-in Bluetooth V4.1

Interface
1 x Microphone-in/Headphone-out jack 
1 x USB 3.1 Type C port(s)
1 x USB 3.0 port(s)
2 x USB 2.0 port(s)
1 x HDMI 
1 x Fingerprint (Optional)
1 x SD card reader
1 x Volume up/down 

Audio
Built-in Stereo 2 W Speakers And Microphone
ASUS SonicMaster Technology

Baterai
3 Cells 42 Whrs Battery

Adaptor Daya
Plug Type :ΓΈ4 (mm)
Output :
19 V DC, 3.42 A, 65 W
Input :
100 -240 V AC, 50/60 Hz universal

Dimensi
327.4 x 226.5 x 19.2 mm (WxDxH)

Berat
1.6 kg with Battery

Sekuritas
BIOS Booting User Password Protection
HDD User Password Protection and Security

Jaminan
2 tahun garansi hardware global. *berbeda di setiap negara


Melihat semua fitur dan kecanggihan yang ASUS Vivobook Flip TP410 miliki, ternyata ada rahasia tersembunyi dibaliknya. Harga adalah rahasianya. ASUS Vivobook Flip TP410 punya harga yang relatif terjangkau bagi kalangan konten kreator sekarang ini. Khususnya konten kreator muda, pasti ini sangatlah bermanfaat bagi mereka yang punya dompet yang masih tipis.

Banyak saya menjumpai para pemuda di kafe, restaurant bahkan ditempat umum mereka seringkali menenteng benda kotak yang mungkin punya nominal harga mahal. Mungkin mereka adalah seorang content kreator yang harus sigap menuangkan ide-idenya ketika tidak sengaja menemukan ide kreatif dimana pun mereka berada. Mengingat laptop dengan spesifikasi yang mumpuni dibutuhkan para konten kreator terbilang mahal, ASUS disini punya produk yang lebih terjangkau dengan spesifikasi yang tidak kalah tinggi dari pesaingnya dengan nominal yang lebih besar.
Apa kalian tidak ingin di tahun #2018GantiLaptopASUS ?
Kalau saya berada di posisi anda mungkin iya, gimana dengan Anda ?
Kenapa tidak kalau ada yang lebih terjangkau harganya ?

Sebagai seorang pe-desain poster, saya juga perlu yang namanya laptop dengan grafis mumpuni. Inginku ASUS Vivobook Flip TP410 menjadi milikku. Tapi keadaan lah yang membuatku tidak bisa leluasa mendesain dengan laptop pinjaman. Sedih rasanya jika mengingat saya ini harus bolak-balik pinjam laptop demi bisa membuat poster. Minta orangtua membelikan laptop ?
Tidak perlu, justru itu nanti malah menambah beban pikiran mereka. Tujuan hidupku cuma ingin membuat mereka bahagia, bukan membuat mereka susah dengan permintaanku yang sulit bagi mereka. Sampai saat ini keinginanku cuma satu, “Memiliki-Mu Wahai ASUS" agar tidak meminjam lagi laptop dari instansi tempat saya beraktivitas sehari-hari.
Punya pemikiran untuk beli laptop sendiri, tapi aku belum bekerja. Statusku masih pelajar. Mau dapat uang darimana coba buat beli laptop ?
Uang buat bayar sekolah saja kadang-kadang sampai berbulan-bulan belum dibayar. Cuma bisa bersabar, menunggu waktu yang tepat untuk saya bisa bekerja sendiri buat beli laptop.

Semoga dengan adanya blog competition ini, saya berharap semua keluhanku terhadap kebutuhan mendesain bisa teratasi !
Amin.

Link :

ASUS Laptopku Blogging Competition by uniekkaswarganti.com.
Insyaallah #ASUSLaptopku #2018GantiLaptopASUS

Komentar

  1. Terima kasih sudah berpartisipasi dalam ASUS Laptopku Blogging Competition. Good luck.

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tren Smartphone Zaman Now

   Perkembangan teknologi di zaman sekarang memanglah sangat pesat. Seperti handphone yang dimulai dari penemuannya yang hanya bisa digunakan untuk telepon dan mengirim pesan saja hingga menjadi handphone yang punya fitur kamera, radio, dan rekam suara. Mengingat zaman sekarang ini yang sudah zamannya internet, manusia berpikir agar handphone juga bisa digunakan untuk mempermudah pekerjaan seperti halnya komputer. Komputer itu sendiri adalah sebuah perangkat yang diciptakan untuk memudahkan pekerjaan manusia, tetapi dilihat dari sisi ukurannya komputer memang agak repot untuk dibawa kemana-mana. Nah , jadi dibuat lah handphone yang punya fungsi hampir serupa seperti komputer dengan ukuran yang jauh lebih praktis dan efisien. Handphone yang jauh lebih canggih itu diberi nama Smartphone.    Smartphone adalah ponsel pintar yang mempermudah pekerjaan kita dalam mengerjakan segala hal. Selain itu, smartphone juga dapat digunakan untuk berkomunikasi dengan media masa dan mencari informa

Membentuk Karakter Anak Melalui Pembekalan dari Orangtua

      Karakter bisa diartikan sebagai wujud dari identitas diri. Pada dasarnya, setiap anak mempunyai karakter yang berbeda-beda. Biasanya karakter anak mulai terbentuk dari lingkungan keluarga melalui penerapan kegiatan sehari-hari oleh keluarganya. Jadi yang menjadi dasar karakter anak yang baik itu dimulai dari lingkungan keluarga. Lantas bagaimana caranya menanamkan karakter yang baik bagi anak ?       Pembentukan karakter anak bisa dimulai dengan memupukkan kegiatan-kegiatan positif agar mereka dapat terbiasa dengan hal yang positif. Itupun saja tidak cukup untuk membentuk karakter anak menjadi lebih baik, masih ada banyak hal lagi yang harus diterapkan agar dalam mewujudkannya tercapai hasil yang memuaskan. Hal yang bisa dilakukan orangtua, yakni : Pertama , Pengawasan orangtua. Pengawasan orangtua di segala hal akan membuat anak menjadi lebih terawasi untuk selalu melakukan hal positif. Anak yang tidak mendapatkan pengawasan dari orangtuanya akan cenderung lebih bebas dan